Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAI Yasni Muara Bungo menawarkan lulasan akademik yang profesional dengan tujuan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) sebagai sarjana Ekonomi Syariah (S.E) dan sarjana Perbankan Syariah (S.E) yang kompeten dibidang tersebut yang mampu berperan pada Masyarakat global. Selain itu, FEBI memberikan pendidikan dan pengajaran Ekonomi dan Perbankan berlandaskan nilai keislaman dan keindonesian, FEBI juga melaksanakan penelitian dan pengabdian Masyarakat sesuai dengan keilmuan yang relevan di masyarakat global. Salah satu keunggulan FEBI adalah kurikulumnya, metode pembelajarannya, dan pengajarnya yang berkualitas tinggi. Sekarang, FEBI menawarkan jenjang pendidikan sarjana strata satu. Tentu, FEBI menawarkan sarana dan fasilitas yang mendukung lancarnya pembelajaran.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAI Yasni Muara Bungo saat ini memiliki dua (2) Prodi; pertama, Prodi Ekonomi Syariah (ESY) dengan gelar akademik S.E yang sudah berpredikat akreditasi Baik Sekali (B) Oleh BAN-PT No.: 144/SK/BAN-PT/Akred/S/II/2019, kedua, Prodi Perbankan Syariah (PSY) dengan gelar akademik S.E yang sudah berpredikat akreditasi Baik Oleh Dirjen Pendidikan Islam kemenag RI No.: 4801 Tahun 2017.
Visi, Misi dan Tujuan
Visi:
Untuk menjamin kualitas pendidikan dan pelayanan akademik yang baik dan berkulitas,
FEBI IAI Yasni Bungo mempunyai visi dan misi fakultas. Adapun visi FEBI IAI Yasni Bungo
ialah: ”Menuju Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang unggul dalam mewujudkan ahli
ekonomi yang mengintegrasikan nilai-nilai keislaman, ilmu pengetahuan dan teknologi
menuju kampus mandiri bereputasi global tahun 2029”.
Misi:
- Menghasilkan Sarjana bidang Ekonomi Islam yang memiliki keunggulan kompetetif dalam persaingan global;
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran secara utuh dengan landasan moral Islam.
- Menyelenggarakan penelitian dalam bidang Ekonomi Islam;
- Menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan basis Ekonomi Islam;
- Membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan ilmu, kemandirian, serta kemampuan profesional untuk menjadi Tenaga Ahli di bidang Ekonomi dengan spirit keislaman;
- Melakukan reintegrasi epistimologis keilmuan dalam upaya meningkatkan kualitas keilmuan dan sumber daya manusia di bidang Ekonomi Islam;
- Membekali mahasiswa dengan jiwa entrepreneurship dan terampil dalam pemanfaatan teknologi informasi;
- Menyelenggarakan kerja sama dengan berbagai universitas dalam dan luar negeri, pemerintah daerah dan lembaga keuangan syariah serta stakeholder lainnya.
Renstra FEBI

Renop FEBI

Struktur Organisasi
